Senin, 06 Februari 2012

about BOYFRIEND


Boyfriend adalah boyband yang debut dibawah naungan agensi Starship Entertainment. Debut album mereka diproduksi oleh komposer hit Brave Brothers (komposer terkenal yang juga memproduksi penyanyi seperti Son Dambi, After School, Big Bang, Sistar, dll) dengan judul Single lagu “Boyfriend”. 

Nama Group : Boyfriend
Jumlah Member : 6 orang
Negara Asal : Korea Selatan
Warna Group Resmi : Kuning
Nama Fansclub Resmi : BestFriends
Agensi : Starship Entertainment


Boyfriend sudah resmi debut pada 26 Mei 2011 melalui acara music “Mnet’s M! Countdown” dan tampil di KBS’s “Music Bank” pada 27 Mei. Boyfriend mengungkapkan proses debut mereka melalui reality show Mnet’s “M!Pick” (sebuah program yang memperkenalkan pendatang baru dan berbagai cerita debut mereka). Boyband lain yang pernah tampil dalam acara ini adalah SS501.

Boyfriend baru-baru ini terpilih menjadi model untuk “UGIZ”. tanggal 28 Mei Starship Entertainment mengungkapkan, “Boyfriend memamerkan pesona mereka yang segar dan terang untuk pemotretan kolaborasi antara fashion majalah “CECI” dan pakaian merk “UGIZ”. Berbagai merk telah meminta mereka untuk mendukung produk mereka. Seorang anggota kelompok staf memuji dengan mengatakan, “Meskipun mereka pemula, mereka memiliki banyak potensi yang jelas ditunjukkan dalam pemotretan”.

Para member Boyfriend pada awalnya (*sebelum debut) merasa canggung dengan nama group mereka “Boyfriend”. Mereka mengatakan bahwa mereka merinding ketika Starship Entertainment mengatakan nama group mereka. Namun akhirnya mereka menyadari bahwa nama itu sebenarnya cukup menarik dan pada akhirnya mereka setuju.




Member Boyfriend
Kim Dong Hyun -  Leader
Shim Hyun Seong -  Lead Vokal
Lee Jeong Min -  Vokalis
Jo Young Min -  Vokalis
Jo Kwang Min -  Rapper
No Min Woo -  Rapper dan Main Dancer


Mini Album

1. Boy Friend 
~Let's Get It Started
~You & I
~Boy Friend
~Boy Friend (Instr.)
~You & I (Instr.)

2. Don't Touch my girl 
~Don’t Touch My Girl
~Jum Jum Jum

3. I’ll Be There 
~Where are you
~I’ll Be There
~Not one, But two


Penghargaan
     2011 :
-2011 SBS MTV Best of the Best awards : Best New Artist
-Annual Philippines Kpop Convention : Rookie Of The Year
-2011 Allkpop Awards : Best Rookie Artist
     2012 :
-26th Golden Disk Awards : Best Newcomer Artist
-21st Seoul Music Awards : Rookie Of The Year
-GoKpop Music Awards [Music Awards] : New artist/band of the year


segitu dulu ya....
untuk profil,di entri selanjutnya....
semoga bermanfaat dan menambah wawasan bagi K-POP lovers...
emang sih aku ngepostnya telat...
tapi biarin yah...daripada engga sama sekali...
\(^_^)/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar